Berita Terkini
Loading...

Hari seperti ini ketika memenangkan La Octava


Demikianlah ketika Real Madrid memenangkan laga final melawan Valencia yag berlangsung di Paris. 
Real Madrid untuk ketiga kalinya menuju Paris untuk berlaga di partai final Piala Eropa. Mereka sudah berada pada edisi pertama ketika memenangkan laga melawan Stade Reims. Pada tahun 1981, tim ini kalah melawan Liverpool dan saat ini rivalnya adalah tim terkenal di La Liga, Valencia. Sebelumnya tim berhadapan dengan Oporto, Olympiacos dan Molde di babak Penyisian Grup, dan berhadapan dengan Bayern Munchen, Dinamo Kiev dan Rosenborg di babak kedua. 

Pada laga perempat final, los blancos mencapai puncak dalam satu laga di Old Trafford saat unggul atas Manchester United. Redondo membuat satu permainan yang akan terus dikenang dalam sejarah blanca ketika mengelabui dengan satu sentuhan tumit dan memberikan assist kepada Raúl. Di semifinal mereka unggul atas Bayern Munchen dengan gol providensial karya Anelka. 

Final Spanyol
Stadion Saint Denis dipenuhi penonton untuk melihat tim merebut La Octava. Skuad besutan Del Bosque berhasil mencapai kemenangan gemilan dan lebih dahulu unggul sebelum turun minum melalui sundulan kepala Morientes. McManaman, dengan satu tembakan akrobatik dan Raúl menutup skor ini. Hasil ini memungkinkan Sanchís untuk masuk lapangan permainan dan mengangkat trofi untuk keduakalinya, seperti yang telah dilakukan Muñoz dan Zárraga. 

DATA TEKNIS:
3- Real Madrid: Casillas, Míchel Salgado (Hierro, 85’), Iván Campo, Iván Helguera, Karanka, Roberto Carlos, McManaman, Redondo, Raúl, Anelka (Sanchís, 80’) dan Morientes (Savio, 72’).

0- Valencia: Cañizares, Angloma, Djukic, Pellegrino, Gerardo (Ilie, 69’), Mendieta, Farinós, Gerard, Kily González, Angulo dan C. López.

Gol-gol:
1-0 (menit ke 38): Morientes.
2-0 (menit ke 66): McManaman.
3-0 (menit ke 74): Raúl.

Wasit: Stefano Braschi (Italia).
Stadion: Saint Denis (París).
Tanggal: 24/05/2000.

0 Halamadrid
Kendari
Komentar

0 komentar:

Posting Komentar