Berita Terkini
Loading...

Ancelotti: “Terlihat adanya sikap yang baik dan pertahanan yang solid”


“Merupakan hasil yang sangat penting karena menang disini tidaklah mudah dan kami telah berhasil melakukannya”, demikian ditambahkan pelatih Real Madrid tersebut.
Carlo Ancelotti memperlihatkan rasa puasnya atas tiga angka penting yang telah berhasil diraih di La Rosaleda: “Merupakan pertandingan yang sangat sulit. Malaga telah sangat menekan dan meskipun begitu kami telah mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol kedua, tapi karena kurang beruntung kami tidak berhasil meraihnya. Dan ketika pertandingan berjalan 1-0 itu berarti penderitaan. Bukanlah merupakan pertandingan besar dalam aspek permainan, tapi terlihat adanya sikap yang baik dan pertahanan yang sangat solid. Kami tidak memberikan kesempatan apapun kepada mereka”.

“Merupakan hasil yang sangat baik dan penting karena menang disini bukanlah hal yang mudah dan kami telah berhasil melakukannya. Kami telah memiliki kesempatan untuk melakukan beberapa penyelesaian dan kami telah gagal dalam passing terakhir. Merupakan pertandingan normal melawan satu tim yang memiliki ilusi yang besar, seperti semua tim-tim lainnya pada periode kompetisi sekarang ini. Kami juga harus memberikan penilaian kepada Málaga. Mereka telah memainkan pertandingan yang sangat baik dengan menekan dan bekerja keras. Menang disini tidaklah mudah dan kami telah berhasil melakukannya. Karena itulah kegembiraan kami saat ini”.

Sensasi menghadapi el Clásico
“Tim ini memiliki kontinuitas dalam permainan. Seperti yang pernah saya katakan, ada pertandingan yang mengharuskan kami menggunakan kualitas-kualitas lain. Kami telah memiliki sikap bertahan yang sangat baik dan bekerja dengan baik. Bagi saya kami sudah siap memainkan el Clasico”.


SAYA SANGAT GEMBIRA DENGAN KEMENANGAN INI KARENA PADA MOMEN KOMPETISI SEPERTI SEKARANG INI SEMUA PERTANDINGAN MERUPAKAN PERTANDINGAN YANG PENTING. 

"Benzema mengalami benturan dibagian pahanya dan tidak dapat meneruskan pertandingan. Kemudian, seperti yang sudah saya katakan, tidak harus selalu menang dengan skor 2-0 atau 3-0. Saya sangat senang karena tim telah memperlihatkan kekokohan, sikap yang baik, dan telah bekerja bersama-sama dalam kesulitan dan itu adalah hal yang baik”.

Isco dan kembalinya pemain itu ke Málaga
“Saat bermain sebagai gelandang kiri ia telah melakukannya dengan baik, dengan keseimbangan dan aksi-aksi yang baik. Setelah cederanya Benzema ia bermain diposisi yang berbeda dimana ia telah mampu bermain tanpa masalah”.

Merayakan gol dengan mengacungkan tinju ke udara
“Bukan merupakan gerakan yang ditujukan kepada para penonton. Merupakan rasa kegembiraan yang ditujukan ke surga, bukan kepada para penonton. Surga telah beberapa kali memanggil saya dengan nama 'brengsek'. Karenanya itu merupakan kegembiraan yang ditujukan keatas”.

2-3: Castilla meraih kemenangan dengan hat-trick dari Willian José


Ketiga gol yang dicetak oleh penyerang asal Brasil tersebut memberikan kemenangan yang sudah selayaknya bagi tim akademi dalam pertandingannya melawan Recreativo.
  • LIGA ADELANTE
  • PUTARAN 30
  • 15/03/2014
NUEVO COLOMBINO
Castilla tidak dapat memulai pertandingan dengan cara yang lebih baik lagi melawan salah satu saingannya dalam meraih promosi. Hanya membutuhkan waktu 1 menit untuk membuka skor dengan tendangan yang sangat indah tepat masuk tiang gawang dari kaki kanan Willian José, yang memulai 'karirnya' sebagai pencetak gol dengan tim akademi. Gol tersebut membuat intensitas tim madridista semakin meningkat, dalam upayanya untuk memperbesar skor.

Lucas hampir saja berhasil mencetak gol dalam beberapa kesempatan, tapi ketika skor 0-2 hampir saja terjadi, tim akademi terpaksa kembali mengulangi perjuangannya dari awal. Tendangan dari luar kotak penalti oleh Joselu, tepat dekat tiang gawang sebelah kanan kiper Pacheco, membuat skor imbang pada saat pertandingan baru berjalan setengah jam. Nampaknya skor imbang 1-1 akan tetap bertahan hingga waktu istirahat, namun Castilla yang dipimpin oleh Willian José, tidak berniat membiarkan tiga angka terlepas di Huelva.

Gol sebelum waktu istirahat
Pemain Brasil tersebut menerima umpan dari Lucas diluar kotak penalti, memutar badannya dan kali ini menembak dengan kaki kiri, menempatkan bola kembali menyusuri tiang gawang, yang tidak dapat dicegah oleh Cabrero. Hanya tinggal beberapa menit sebelum babak pertama berakhir dan Castilla akhirnya memasuki masa istirahat dengan faktor mood yang lebih baik berkat skor 1-2.
PARA PEMAIN JOSÉ MANUEL DÍAZ TERUS BERHASIL MENCETAK GOL DALAM 15 PERTANDINGANNYA BERTURUT-TURUT.
Pertandingan berubah sangat drastis bagi Recreativo de Huelva saat dimulainya babak kedua. Pertama, mereka kehilangan satu pemain setelah Alex Perez diusir keluar lapangan pada menit ke 58 dan langsung setelah itu mereka mampu kembali meraih skor imbang 2-2 dengan satu gol lagi dari Joselu.

Gol ketiga sore hari ini
Namun reaksi dari para pemain José Manuel Díaz langsung terlihat dan dalam aksi berikutnya Wilian José yang sedang terinspirasi memanfaatkan assist dari Burgui untuk mencetak golnya yang ketiga sore ini. Hat-trick dari penyerang, yang sedang bersinar itu di stadion Nuevo Colombino melawan salah satu rival terkuat dikategorinya.

Castilla terus menciptakan peluang untuk memperbesar keunggulannya. Sundulan kepala Lucas Torró memanfaatkan umpan Mascarell dikotak penalti melewati bagian atas tiang gawang rival dan tendangan Lucas beberapa menit kemudian juga tidak memberikan hasil. Menit-menit terus berlalu dan Castilla tahu bahwa mereka harus mampu menguasai bola selama mungkin untuk mempertahankan hasil hingga akhir pertandingan. Dan itulah yang terjadi. Kemenangan kesebelaskalinya bagi para pemain José Manuel Díaz, yang menjadikan timnya tetap berada diluar zona degradasi.

Via Bola.net | Ronaldo Jaga Hegemoni Madrid


Bola.net - Gol tunggal Cristiano Ronaldo cukup menjadi penentu kemenangan Real Madrid 1-0 saat menantang Malaga di La Rosaleda (16/3), sekaligus menjaga tahta mereka di puncak klasemen La Liga.

Dengan tampil lebih dini, Los Blancos pun memburu kemenangan demi memberi tekanan psikologis pada para rival. Dan itu mereka tunjukkan dengan coba menekan tuan rumah sejak menit awal, di antaranya lewat tembakan Ronaldo yang masih bisa diblok saat laga baru berusia 7 menit.

Namun Malaga pun tak mau tinggal diam dan bangkit melawan beberapa menit berselang, namun penyelesaian akhir Vitorino Antunes masih melayang tinggi di atas mistar gawang Diego Lopez.

Jual beli serangan kemudian silih berganti diperagakan kedua tim, sebelum momen permainan berbalik menjadi milik tim tamu pada menit 23. Menerima umpan dari Gareth Bale, Ronaldo melepaskan tendangan kaki kanan dari sisi kiri pertahanan Malaga yang tak bisa diantisipasi kiperWilly Caballero. 1-0 Madrid memimpin.

Tak puas dengan satu gol, Ronaldo kemudian mendapatkan dua peluang beruntun namun semua masih belum membuahkan hasil. Sementara Malaga pun tak mau kalah dan balik menebar ancaman, tetapi upayaNourredine Amrabat dan Duda pun tak menemui sasaran.

Setelah silih ganti bertukar serangan, kedua tim memasuki masa rehat dengan kedudukan 1-0 untuk tim tamu. Dan saat keluar dari ruang ganti, kembali permainan terbuka diperagakan kedua tim di lapangan, kali ini dengan Malaga yang coba mengambil inisiatif serangan.

Tiga peluang tuan rumah melalui Amrabat, Duda dan Samuel gagal membuahkan gol, sementara di kubu tim tamu Isco juga tak bisa memanfaatkan peluang emasnya menerima umpan Angel Di Maria di menit 51.

Memasuki menit 60, tempo permainan sedikit menurun, demikian pula intensitas serangan kedua kubu. Peluang kembali tercipta pada 15 menit terakhir, namun sayang segudang serangan dari masing-masing tim tak ada yang berbuah gol. Hingga laga usai, kemenangan 1-0 Madrid pun tak terusik. 

Kemenangan ini memastikan Madrid tetap aman di puncak tabel La Liga, apapun hasil yang diraih dua rivalnya Atletico Madrid dan Barcelona. Sementara Malaga tetap tertahan di peringkat 13 dengan koleksi 29 poin.

Susunan pemain Malaga: 
Caballero; Antunes, Ferreira, Sanchez, Angeleri (El Hamdaoui 86'); Tissone (Portillo 68'), Camacho; Amrabat, Duda, Samuel (Iakovenko 68'); Santa Cruz

Susunan pemain Real Madrid:
Lopez; Marcelon, Pepe, Varane, Carvajal; Isco (Jese 63'), Alonso, Modric (Illarramendi 90'); Ronaldo, Benzema (Di Maria 32'), Bale  (bola/row)

0-1: Pimpinan Liga tidak gagal di La Rosaleda


Gol dari Cristiano Ronaldo, yang telah mencetak gol dalam 5 pertandingan berturut-turut, memberikan 3 angka yang sangat berharga bagi Real Madrid di Málaga, yang sekarang telah mencatat 30 pertandingan tanpa pernah terkalahkan.
  • LIGA BBVA
  • PUTARAN 28
  • 15/03/2014
LA ROSALEDA
0
1
Real Madrid hanya menyisakan 4 pertandingan tandang di Liga setelah menang melawan Málaga di La Rosaleda, tetap berada diposisi teratas klasemen dan memberikan tekanan bagi tim-tim yang berada dibawahnya. Pertandingan dimulai dengan sangat terbuka dan juga dengan polemik. Yaitu pada serangan pertama tim tamu dimana Bale dijatuhkan didalam kotak penalti oleh Angeleri saat bersiap untuk menendang bola kearah gawang lawan pada menit ke 6. Penalti yang sangat jelas namun tidak diberikan oleh wasit Martínez Munuera.

Aksi kedua yang berbahaya juga memiliki pemain blanco sebagai peran utamanya. Tendangan Cristiano Ronaldo dimenit ke 12 berhasil ditahan kiper Willy. Namun pemain terbaik didunia tersebut tidak gagal dalam kesempatan keduanya 11 menit kemudian. Ia menerima umpan didalam kotak penalti, mampu membuka ruang dengan sentuhan ringan dibagian luar kaki kanan dan menendang bola dengan sangat tepat bahkan kiper lawan yang sudah berusaha terbang menahan bola tidak mampu menghindari skor berubah angka. Pemain asal Portugal itu sudah mencetak gol dalam lima pertandingan berturut-turut dengan Real Madrid. Meskipun sudah mampu mencapai hal yang paling sulit dilakukan, namun jalannya pertandingan masih sangat panjang.


GOL PEMAIN PORTUGAL YANG SPEKTAKULER, YANG MEMPERBESAR JARAK DALAM PERJUANGAN MERAIH TROFI PICHICHI

Meskipun demikian, kesempatan-kesempatan yang muncul kemudian tetap datang dari tim tamu, yang hampir saja mencetak golnya yang kedua melalui tendangan volley Cristiano Ronaldo yang dengan tepat dihalau oleh Willy dengan kaki kiri pada menit ke 25. Melewati waktu setengah jam permainan, Ancelotti terpaksa melakukan pergantian pemainnya yang pertama. Di Maria menggantikan Benzema, yang mundur karena mengalami gangguan cedera setelah bertabrakan dengan Cristiano Ronaldo. Tepatnya aksi berbahaya terakhir dibabak pertama juga merupakan aksi dari pemain Portugal tersebut. Umpan jauh dari Marcelo dan Di Maria, yang tanpa membiarkan bola jatuh ketanah, memberikan assist bagi pemain Portugal tersebut yang sundulan kepalanya tidak berhasil menembus gawang rival.

Pertandingan kedua berturut-turut tanpa kebobolan
Málaga, mengandalkan kondisinya sebagai tuan rumah, tampil menekan diawal babak kedua. Merupakan periode 6 menit yang sangat menekan yang mampu ditangani oleh los blancos dengan baik dan dalam serangannya yang pertama dibabak ini bahkan dapat saja memperbesar keunggulan. Aksi spektakuler Di Maria, yang praktis membawa bola dari satu kotak penalti kekotak penalti yang lain, mampu melewati tiga pemain lawan dan membiarkan Isco sendirian menghadapi Willy dalam aksi man to man. Tendangan gelandang blanco tersebut terlalu tinggi diatas gawang, menit ke 51.

Menit-menit terus berjalan dan Real Madrid semakin lama semakin dekat dengan targetnya untuk meraih 3 angka yang penting dalam perjuangannya meraih gelar Liga. Harus bekerja keras dalam menit-menit terakhir melawan Málaga, yang terus berkembang dengan berjalannya waktu, tapi pemimpin Liga sekali lagi memperlihatkan kekokohannya, bahkan memiliki 3 peluang untuk memperbesar skor melalui kaki Cristiano Ronaldo dan mengakhiri pertandingan tanpa menerima gol untuk yang keduakalinya berturut-turut.

5 Pertandingan untuk Real Madrid yang tersisa di La Liga


Tim blanco adalah tim yang mencatat hasil pertandingan tandang terbaik dikejuaraan dan meraih 29 pertandingan tanpa pernah terkalahkan. 
Sebelas pertandingan final menanti Real Madrid sebelum berakhirnya Liga. Pimpinan klasemen, yang telah meraih 29 pertandingan berturut-turut tak terkalahkan, akan mengunjungi Malaga untuk pertandingan Liga yang ke 28 ini (pukul 20.00, Canal+ 1) dengan tujuan menambah 3 angka yang akan memungkinkan Madrid, paling tidak, mempertahankan keunggulan diurutan atas klasemen terhadap Atletico dan Barcelona.

Tim Carlo Ancelotti, yang minggu depan akan menghadapi pertandingan leg kedua babak 16 besar Champions dan pertandingan Liga 'el Clasico' di Santiago Bernabéu, tiba di La Rosaleda dengan kondisi penuh dalam periode yang sangat menentukan dimusim kompetisi ini setelah mencatat 15 kemenangan dan 2 kali seri dalam 17 pertandingan yang telah dimainkan tahun 2014.

Málaga, Sevilla, Real Sociedad, Valladolid dan Celta Vigo. Merupakan kelima rival yang masih harus dikunjungi oleh Madrid sebelum berakhirnya kejuaraan. Hari ini akan menghadapi pertandingan pertama dari rangkaian pertandingan terakhirnya diluar kandang sebagai tim dengan catatan hasil pertandingan tandang terbaik di Liga. Tidak ada tim lain yang mampu meraih 31 angka maupun mencetak 34 gol seperti yang dilakukan Madrid diluar Bernabéu, juga tidak ada tim yang mampu mencetak gol dalam semua pertandingan yang telah dimainkannya.

Streak Gol
Ancelotti telah memanggil 20 pemain. Tidak masuk dalam daftar Sergio Ramos, karena sanksi, maupun Arbeloa dan Khedira karena cedera. Pelatih asal Italia tersebut dapat mengandalkan momen yang sangat baik yang sedang dialami Bale, Benzema dan Cristiano Ronaldo dalam menyarangkan gol kegawang lawan. Benzema dan Cristiano telah mencetak 19 gol melawan tim asal Andalucia tersebut. Cristiano, yang merupakan pichichi baik di Liga maupun Champions, adalah pemain Real Madrid yang paling banyak mencetak gol melawan Malaga dalam sejarah Liga (12).
REAL MADRID ADALAH TIM TERBAIK DALAM PUTARAN KEDUA LIGA DENGAN 6 KEMENANGAN DAN 2 KALI SERI DALAM 8 PERTANDINGAN. 
Málaga menerima kedatangan tim blanco dengan moral yang tinggi setelah mampu mengalahkan Osasuna di El Sadar yang terkenal sulit (0-2) dalam pertandingan terakhirnya di Liga. Tim itu saat ini berada di posisi ke 13 klasemen sementara dengan 29 poin, hanya tiga angka yang memisahkan mereka dari zona degradasi. Dikandangnya sendiri, Málaga telah mencatat 5 kali menang, 2 kali seri dan 6 kali kalah.

Schuster telah memanggil 18 pemain, dibandingkan dengan pertandingan terakhirnya di Liga berita terbaru adalah dipanggilnya El Hamdaoui, Portillo dan Casado. Tidak akan bermain baik Jesús Gámez dan Sergi Darder karena sanksi, Weligton karena cedera dan Rescaldani, Eliseu dan Pawlowski karena keputusan pelatih. Santa Cruz, dengan lima gol, merupakan pencetak gol terbesar Málaga di kompetisi Liga.

Via KompasTV | Gareth Bale Puji Cristiano Ronaldo


Pemain termahal di dunia, Gareth Bale, memuji Cristiano Ronaldo. Menurut winger asal Wales ini, Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia.

Bale juga berharap, Ronaldo yang selalu memperlihatkan penampilan menawan sejak datang ke Santiago Bernabeu pada musim panas 2009, bisa menjadi inspirasi bagi dirinya. Dia pun ingin mengangkat trofi pada musim perdananya bersama Los Blancos.

"Bagiku, Cristiano, saat ini, merupakan pemain terbaik di dunia," ujar Bale seperti dikutipCadenaser.com. "Kita semua tahu level dia bermain, benar-benar luar biasa."

"Itu banyak membantu saya untuk bermain di depan, yang mana Cristiano menjadi bagiannya. Saya berharap kami semua terus membaik sehingga bisa mengamankan trofi musim ini."

"Penting bagi para pemain bola bermain dalam pertandingan-pertandingan dengan level tinggi. Memenangi sejumlah trofi selalu sulit, setiap kali anda mencapai sebuah final, anda akan selalu bertemu tim-tim bagus."

"Kami ingin bermain di pertandingan-pertandingan hebat ini dan jika bisa, kami memenangi semuanya.'

Madrid tengah memburu tiga gelar pada musim ini. Di La Liga, pasukan Carlo Ancelotti memimpin klasemen sementara dengan keunggulan tiga angka dari rival sekotaknya, Atletico Madrid.

Di Liga Champions, Los Blancos hampir pasti melangkah ke perempat final karena memiliki modal kemenangan 6-1 atas Schalke 04 pada laga leg pertama di markas wakil Bundesliga tersebut. Sedangkan di Copa del Rey, Madrid akan bertemu rival abadinya, Barcelona, di partai final.

Sepatu Baru Gareth Bale


“Saya telah berkerja keras untuk bisa berada di level setingkat teman-teman di tim. Saya sedang memiliki performa yang bagus dan senang dengan hasil permainan saya", tambah pemain blanco.
Bale menjadi protagonis acara di Toko Bernabéu di mana dia membuat presentasi sepatu-sepatu baru bermerek Adidas Adizero F50. Pemain asal Wales memanfaatkan kesempatan ini untuk menganalisa situasi aktual tim dan menjelaskan tentan performa bagus tim saat ini:  “Kami berada di tiga kompetisi dan kami memiliki kemungkinan untuk merebut tiga titel tersebut, tetapi perlu bermain partai demi partai untuk bisa menggapainya".

“Di La Liga kami berada di posisi bagus. Kami memimpin, dengan keunggulan tetapi masih ada 11 pertandingan dan kami harus memusatkan perhatian dan terus menang dan tidak perlu cemas dengan hasil perolehan tim lain. Di Champions sudah jelas bahwa ada tim-tim yang kuat sehingga tidak ada tim favorit. Target kami adalah memboyong Piala Eropa, tetapi kami harus melalui partai demi partai. Kami berharap dapat merebut la Decima yang sangat dinantikan itu".

Pertemuan berikut
"Untuk sementara laga berikut adalah melawan Málaga di Liga dan kami berkonsentrasi untuk bisa bermain baik dan memperoleh tiga poin. Setelah itu kami akan berkonsentrasi dengan laga el Clásico melawan Barcelona. Sangat penting bermain di partai-partai level tinggi dan itu kami sukai. Merebut titel itu sangat sulit, tatapi laga-laga ini sangat indah dan kami sangat ingin bermain".


SAYA TELAH MEMBUTUHKAN WAKTU UNTUK TERBIASA DENGAN KOTA INI DAN TIM, TETAPI SAAT INI SAYA SANGAT MENIKMATINYA.

"Transfer apapun selalu mengandaikan adanya berbagai perubahan dan dalam hal ini berhubungan dengan jenis sepak bola yang baru di negara baru dan itu tidak mudah untuk beradaptasi. Saya ingin terus berkembang dan bisa lebih meningkatkan permianan saya. Saya kenal Modric karena kami pernah menjadi teman setim di Tottenham dan dia membantu dan memberikan nasihat kepada saya. Dia seorang teman yang baik dan seorang pemain dengan kategori dunia, saya senang dengan cara bermainnya di lini tengah. Permainannya sangat luar biasa".

Tentang perasaan
“Pre season itu sangat penting bagi pemain manapun, tetapi saya terus berlatih dan bekerja keras untuk bisa berada di level yang sama dengan teman-teman saya. Performa saya sangat bagus dan saya harap bisa terus seperti ini sampai akhir musim".

"Saya cukup bahagia dengan permainan saya sampai saat ini. Saya terus memperbaiki dan saya memiliki margin untuk itu. Karier saya masih panjang dan setiap tahun saya ingin memberikan yang terbaik untuk tim".

Tentang sepak bola Spanyol
"Dalam waktu enam bulan keberadaan saya di sini, yang menarik perhatian saya adalah komponen taktik di La Liga. Permainan tidak selalu dengan bola panjang dan penguasaan bola selalu diutamakan dan bermain dengan umpan-umpan pendek. Itu menjadi hal yang menarik untuk bermain di La Liga yang memiliki level yang sangat tinggi ini.

Tentang posisi
"Di Tottenham, tahun lalu saya bermain di posisi tengah atau di sayap kanan, karena itu posisi sekarang bukan hal baru bagi saya. Saya suka bermain di posisi ini dan saya kira permainan saya sangat baik".

Ancelotti dan Cristiano Ronaldo
“Dia banyak membantu saya. Sebagai pelatih, dia sangat menekankan tentang pentingnya keyakinan akan kemampuan kami dan yakin akan potensial yang kami miliki dan itu sangat membantu untuk percaya akan apa yang kami lakukan. Cristiano Ronaldo adalah pemain terbaik di dunia, dia sangat luar biasa dan dia juga banyak membantu saya di lini serang".

Nikmati Gol-gol indah Bale di Real Madrid


Dalam video ini, Anda bisa menikmati tendangan dengan kaki kiri melawan Elche, tendangan hukuman atas Betis dan ketika berhadapan dengan Galatasaray, tembakan yang membobolkan gawang Sevilla atau gol-gonya di Champions League melawan Schalke. 
Belum lagi ia menyelesaikan musim pertamanya di Real Madrid, tetapi Gareth Bale telah berhasil membangkitkan kekaguman pendukung los blancos dengan gol-gol yang akan sulit untuk dilupakan. Sejak dia membuat gol di El Madrigal, ia telah berhasil membuat gol sebanyak 14 kali sampai saat ini. Kita nikmati sepuluh golnya. Misil tak terlupakan atas Elche, tembakan hukuman melawan Betis dan Galatasaray, tembakan spektakuler ke jaring gawang Sevilla atau gol-gol di Champions League melawan Schalke adalah merupakan contoh kualitas terbaiknya.  




Konferensi Pers Carlo Ancelotti


“Tim telah berlatih dengan baik dan para pemain sangat berkonsentrasi. Kami harus memiliki intensitas dalam permainan dan lebih berkonsentrasi", tegas pelatih Real Madrid di ruang pers.  
Carlo Ancelotti membuat konferensi pers dihadapan berbagai media komunikasi sehari sebelum pertemuan La Liga melawan Málaga. Pelatih teknis asal Italia ini membuat analisa tentang partai yang akan dimainkan di stadion La Rosaleda: “Saya sangat yakin akan profesionalitas, keseriusan dan karakter para pemain saya. Laga besok ini adalah satu laga yang sangat penting, demikian pula partai hari Minggu depan. Saat ini semua partai itu sangat penting dan memiliki nilai yang sama. Tim telah membuat latihan dengan baik dan mereka sangat berkonsentrasi. Kami harus memiliki intensitas dalam permainan dan lebih konsentrasi".

“Kami akan bermain dengan sifat yang sama seperti yang telah kami lakukan ketika berhadapan dengan Levante karena para pemain sadar bahwa La Liga akan ditentukan dalam partai akhir musim ini. Laga di Málaga ini adalah satu laga yang penting dan kami harus mempersiapkannya dengan baik berhadapan dengan tim yang telah berhasil menang di El Sadar dan memiliki keyakinan akan permainan mereka".

El Clásico
“Tim sedang berkonsentrasi dengan partai ini dan mereka tidak memikirkan hal lain. Berpikir tentang tim lain itu tidak baik saat ini. Kami memiliki pertandingan yang penting dan kami hanya berpikir untuk bermain baik".


KAMI TIDAK BERBICARA TENTANG EL CLÁSICO DAN KAMI TIDAK BERPIKIR KALAU RIVAL-RIVAL KAMI AKAN MENANG ATAU KALAH.

“Partai yang paling penting bagi semua kami adalah laga besok ini dan saya akan menurunkan tim terbaik tanpa memikirkan apakah mereka akan mendapat kartu dan mendapat sangsi. Saya tidak tahu apakah Di María mengatakan hal itu, jika benar, itu mengejutkan. Saya tahu apakah dia akan bermain atau tidak. Jika dia mendapat kartu, berhadapan dengan Barcelona, dia akan bermain di partai lain".

Falsafahnya
“Kami harus lebih berhati-hati dalam semua partai. Ada falsafah yang baik dan itu adalah legenda antara singa dan rusa. Singa saat bangun ia langsung berpikir untuk berlari karena dia harus makan dan kalau tidak mengejar rusa dia akan kelaparan. Rusa juga berpikir untuk melarikan diri karena jika tidak ia akan menjadi mangsa si singa. Tidak penting apakah engkau adalah singa atau rusa, hanya perlu berpikir bahwa besok harus berlari".

Cedera Arbeloa
“Kami merasa kurang karena sifat, profesionalitas dan kelicikannya di lapangan permainan. Kami harus membuat pengaturan baik seperti yang telah kami lakukan dengan Khedira. Saya telah bekerja minggu ini seperti gelandang kanan dengan Nacho, yang memiliki kualitas untuk bermain di posisi yang berbeda. Hal ini juga seperti Ramos, yang juga telah bermain di posisi ini musim lalu".

Posisi baru Isco
“Ini hanyalah persoalan kebiasaan. Dia harus terbiasa untuk bermain di posisi ini, yang berbeda dengan posisi sebelumnya. Saya telah berbicara dnegan dia dan dia senang karena dibandingkan dengan Seedorf. Saya juga telah berbicara dengan Seedorf dan dia bahagia bisa dibandingakan dengan Isco. Saya yakin dia akan bermain baik di posisi ini. Di María juga tidak terbiasa di posisi ini, mungkin dia pernah bermain satu kali dan dia bermain dengan baik".

Jesé dan peran pentingnya di tim
“Saya berbicara tiap hari dengan dia. Dia tenang dan mengerti akan situasi ini. Dia telah banyak membantu tim dan itu akan terus ia lakukan dalam partai-partai berikut. Lagi pula dia tidak meminta waktu untuk bermain. Semua harus siap karena bisa saja bermain dalam satu menit tetapi menjadi pemain terpenting dalam musim. Semua mengerti dan siap berlaga".

Barcelona-Atlético di pekan terakhir
“Kami tidak memikirkan kombinasi ini karena tujuan ada di tangan kami dan kami harus membuat pengaturan dengan baik. Kami memiliki keunggulan sedikit dan kami harus membuat pengaturan yang baik di partai-partai berikutnya. Kami harus memusatkan pikiran bagi kami sendiri".

PSG sebagai rival di Champions
“Saya memiliki hubungan baik dengan banyak pemain di PSG. Itu akan menjadi partai khusus bagi saya dalam hal ini, tetapi mereka adalah satu tim yang kuat, seperti tim-tim lain yang sampai di babak perempat final Champions League”.

Persembahan Madrid Medan "AJARKAN PADA MADRIDISTA APA ITU MADRIDISMO"


ANWAR SAMOTH SARAGIH
Twitter : @anwargigi
Dilahirkan menjadi Madridista tidak membuat anda menjadi seorang penggemar yang lebih baik daripada mereka yang mulai mendukung tim ini dari kemarin,  Ada banyak alasan untuk Mencintai Real Madrid, Ada orang yang mulai mencintai Real Madrid karena pemain tertentu yang disukainya misalnya Karena Kaka, Ozil, Zidane, Beckham, Ronaldo da lima atau pemain-pemain yang lain yang membuat kita mulai menonton Real Madrid.
Ada orang yang mulai mencintai Real Madrid karena Kebesaran Sejarahnya, Jumlah Tropynya yang banyak, kemewahan stadiumnya dan lain-lain. Setiap orang berhak punya alasan karena apa dia menjadi seorang pendukung Real Madrid, tapi kebanyakan orang Mencintai Real Madrid karena pemain tertentu yang dia suka di Real Madrid. Mungkin karena Pepe (piperos), Iker (Casillistas), (Ronaldo) Ronaldistas, zidane (Zizouistas) Raul (Raulistas) dan yang lainnya. Bahkan ada yang mulai suka Madrid karena Mourinho (Mourinhoista) dan alasan kita mencintai Real Madrid itulah yang Disebut MADRIDISMO, Madridismo adalah Semangat dan Martabat? Ya benar, Casillas, pepe, Marcelo, Cristiano, Bale, Di Maria atau semua pemain lainnya symbol dari MADRIDISMO itu sendiri.
Esensi dari Madridismo adalah memainkan permainan indah dengan cara yang indah, Ini bukan tentang kemenangan, tapi bermain dengan gaya dan kehormatan serta Martabat klub, itu adalah sebuah tuntutan dari klub. Kemenangan 1-0 yang membosankan tidak berarti apa-apa, anda lebih suka kehilangan permainan daripada memainkan permainan yang tidak bermartabat. Nilai utama dari Madridismo adalah “señorío”Señorio dalam bahasa Spanyol jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti Kekuasaan, yang mana terkait dengan Monarki dan rezim feodal di spanyol, Real Madrid adalah salah satu dari beberapa klub pertama yang diberikan patronase kerajaan sehingga menggunakan kata “Real”.
Konsep Senorio adalah sebuah konsep yang berhubungan dengan bangsawan, Sejak awal Real Madrid telah mencoba untuk menggambarkan tingkat tertentu“kelas” atau martabat dalam perilaku mereka di dalam dan luar lapangan. Tuntutan inilah yang kemudian selalu membebani Real Madrid untuk selalu menjadi yang terbaik di Dunia, Bermartabat dan Menjadi Passion klub. Wujud yang nyata dari Semangat Madridismo ini adalah terpilihnya Real Madrid menjadi klub terbaik abad ke-20 pada 6 Desember 2000.
Mungkin anda menganggap kesuksesan Real Madrid sampai saat ini melaju ke Final CDR, pemimpin klasemen Liga dengan keunggulan 3 Poin dari Rival Sekota Atletico Madrid, 4 poin dari Rival Abadi Barcelona dan Menuju 8 Besar Liga Champions karena pemain- pemain tertentu saja.  ada yang menyebut Karena Ancelotti, Ada yang menjebut pertahanan Ramos dan Pepe, ada yang menyebut karena kegemilangan Iker Casillas dan Diego Lopez, ada  juga yang menyebut karena Trio BBC (Benzema, Bale dan CR7) atau karena alasan lain. Sadarkah anda ketika anda member Porsi lebih ke personal pemain anda telah menjadi seorang Casillasista, Dieoista, Baleista, Benzemaista atau Carloista yang hanya mendukung Real Madrid atas dasar cinta pemain-pemain tertentu ?.
Ketika Real Madrid kalah di final CDR tahun lalu anda mungkin menyalahkan Strategi Mourinho, kartumerah CR7, Banyaknya Ozil membuang peluang dan kesalahan-kesalahan lain, Ketika itu terjadi anda telah menjadi seorang penggemar Real Madrid karena alas an tertentu, apakah anda tahu bahwa anda telah menekankan kebesaran Pemain Real Madrid diatas Real Madrid itu sendiri ?
Apakah Ikerista akan berhenti mendukung Real Madrid ketika Casillas pindah Dari Real Madrid ? Apakah para penggemar Ozil (Ozilista) akan berhenti mendukung Real Madrid ketika Ozil telah pergi dari Real Madrid ? Apakah anda mengambil sikap dari Konflik Casillas dan Mourinho tahun lalu ?
Era galaticos Periode I berawal dari terpilihnya Florentino Perez pada Juni 2000, dengan mulai mendatangkan Luis Figo dari Barcelona tahun 2000, 2001 mendatangkan Zidane dan tahun 2002 Mendatangkan Ronaldo da Lima, Tradisi mendatangkan pemain bintang ini terus berlangsung hingga menjadi sebuah Tradisi di Real Madrid di jaman Pemerintahan Florentino Perez di Periode I, Namun sejak kedatangan Beckham 2003-2006, ada 2 hal yang ingin dibangun di Real Madrid yang mana dalam rentan waktu 2003-2006 ada istilah Zidanes dan Pavones di Real Madrid. ini menjadi seperti pemisah di Real Madrid dijaman itu. Zidanes adalah kelompok pemain bintang di real Madrid seperti Beckham, Figo, ronaldo da lima, Zidane dan Raul.
 Sementara Pavones adalah kelompok pemain yang bukan bintang dan akademi Madrid seperti Pavon, Guti, Samuel, Meija, Carlos dan Cambiasso, Saat itu Veldabebas (tempat latihan real Madrid) seperti Terbelah dan terpisah antara Pemain Bintang (Zidanes) dan Pavones (Non-bintang)
Dari Musim tahun 2004-2010 dengan pemain bintang seperti Zidane, Beck, Owen, CR7, Figo, Ruud van Nistelrooy dan lain-lain Real Madrid selalu gugur di babak 16 besar Liga Champions, dan pantaskah itu terjadi?
Tahun 2003-2006 dengan pemain seperti Ronaldo, Owen, zidane, Figo, Robinho, Raul, Iker Casillas, Real Madrid Hampa Gelar alias tanpa gelar? Coba beri saya jawaban untuk hal ini, Terkadang kita perlu menyadari bahwa hidup ini tidak sempurna dan Mereka mencoba terbaik dan Mereka mungkin belum mencapai yang kita madridista harapkan.
Bagaimana aku bias menjelaskan rasa sakit, jika Anda tidak tahu bagaimana rasanya kalah dalam 16 besar Liga Champions  6 tahun berturut (2005-2010) Madridismo adalah semangat para pemain Real Madrid, semangat anda sebagai Madridista untuk mendukung Madrid, Martabat Real Madrid, Jiwa Real Madrid dan Sejarah yang pernah ditinggalkan Legenda Real Madrid Madrid, Madridismo adalah semua tentang Martabat, Semangat dan semua tentang kemenangan dengan Passion dan kerendahan hati.
Andai saja Real Madrid gagal mendapatkan Gelar Musim ini (2013-2014), Saat ini Kita Memimpin Klasemen liga Spanyol dengan Selisih 4 Poin dari Barcelona, Kita Mencapai Final Copa Del Rey 2013-2014 dan Juga Perempat Final Liga Champions 2013-2014. ketika Harapan Trebel Winner ada didepan Mata, andai saja semuanya Sirna, andai Saja kita tidak mendapatkan apa-apa musim ini Ajarkan pada Madridista yang lain tentang Apa itu Madridismo.

Follow us : @MadridMedan

Video Editing OmmKumis For MIKARI


Video yang berdurasi 5 menit 1 detik ini diberi judul "Kopdar Akbar PRMI Reg.Kendari" yang menampilkan gabungan foto kegiatan - kegiatan yang dilakukan para Ultras Madrid Kendari Serta foto ketika Nomad (Nonton Madrid) Bersama!!


Daftar Members PRMI Reg. Kendari Periode 1 sampai 3




No
Nama Lengkap
Jenis Kelamin
Alamat
1
Fandy Irawan \ @Bitelbort
L
Kompleks P.U
2
Idrus \ @OmmKumis
L
Kompleks Pertanian
3
Irman \ @Irman085
L
Abeli
4
Aan Putra \ @Aji_Hariyanto
L
Kompleks Korem
5
Adam \ @Madridista_Adam
L
Kompleks Pertanian
6
Fajar \ @abdillah020
L
BTN Wirabuana
7
Irfan \ @Nugrahaipank
L
Jl. Samudra
8
Bryan \ @BryanAkbar
L
Kompleks Korem
9
Anggi \ @Anggi_Permana
L
Tanukila
10
Ahmad Jaelani
L
Kendari Permai
11
Apri \ @Apriyaman
L
Kompleks Perdos
12
Akbar \ @akb4r
L
Unaaha
13
Alfian
L
Pomalaa
14
Alkap
L
Lepo-Lepo
15
Mufidah \ @Uphyymfdh
P
BTN Wahana
16
Irsyad \ @irsyadyanto
L
Toli – Toli
17
Komang
L
BTN Wirabuana
18
Sisi \ @shesyy
P
Transito
19
Arya \ @aryadestraya
L
Balaikota
20
Aya  @Aya_Clausa
L
Andonohu
21
Dani Firman
L
BTN 1
22
Heriyanto Halim
L
Jl. Bahagia
23
Odi ronaldo
L
24
Risky Adriyanto
L
Jl. Kancil
25
Kiki \ @kikiterlam94
L
Puwatu
26
Samsul Bahri
L
Samudra
27
Opick
L
BTN Mahkota Hijau
28
Djunawan
L
Samudra
29
Ridwan
L
Samudra
30
Decha
L
Balikota
31
Ajad
L
Pasar Baru
32
Andi Asnun
L
Kendari
33
Arif Ramadhan
L
Kendari
34
Arman
L
Kendari
35
Aslan
L
Kendari
36
Jay
L
Alun – Alun
37
Mome
L
Balkot 3
38
Isran
L
Kendari
39
Rhama
L
Kendari
40
Roky
L
Kendari
41
Zeppin SE
L
Puwatu
42
Sultan
L
Kendari
43
Udin
L
Kendari
44
Qurdy
L
Lumba-Lumba
45
Rasul
L
Saranani
46
Joni
L
Kemaraya
47
Edward
L
Lorong Dolog