Berita Terkini
Loading...

Arbeloa: “La Décima tidak hanya dimenangkan diatas lapangan, kami membutuhkan para pendukung”


“Kami adalah Real Madrid dan apapun caranya kami harus menang di final ini ”, menurut Nacho.
Arbeloa menjelaskan perasaannya empat hari menjelang final Champions dalam acara open house bagi media komunikasi. Bek tersebut menekankan pentingnya arti para pendukung: “Kami sangat berharap hari Sabtu itu segera tiba. Kami sedang bekerja keras. Atlético sudah selayaknya menjadi juara Liga dan pertandingan nantinya akan sangat sulit. Kami harus memberikan semaksimal mungkin untuk dapat menang. Perlu disampaikan kepada para penggemar agar mereka bertarung dan berjuang bersama-sama dengan kami. La Décima tidak hanya dimainkan oleh sebelas pemain diatas lapangan, tapi juga oleh mereka yang berada diluar”.

“Saya tidak tahu apakah ada tim yang difavoritkan, Atlético tiba di final dalam kondisi yang spektakuler, dengan semangat tinggi karena telah memenangkan Liga dan akan menjadi sangat sulit bermain melawan mereka. Banyak  hal-hal yang akan menjadi kunci pertandingan: mencetak lebih banyak gol daripada mereka, yang telah memperlihatkan bahwa mereka mampu bertahan dengan sangat baik dan memanfaatkannya untuk memenangkan pertandingan. Yang paling penting adalah tidak melakukan kesalahan, didepan mereka memiliki banyak pemain yang bagus dan kami akan harus bertahan dengan sangat baik”.

KAMI HARUS MEMBERIKAN SEMAKSIMAL MUNGKIN UNTUK DAPAT MENANG. 

“Kami memahami bagaimana Cristiano dan semoga saja ia dapat bermain hari Sabtu nanti, ia sangat penting bagi kami. Kami tahu kondisi Atlético saat ini. Kami hanya memikirkan mengenai diri kami sendiri karena kami memahami kesulitan yang ada untuk mengalahkan mereka. Kami ingin menjadi lebih baik daripada mereka dan untuk itu kami membutuhkan para pendukung”.

Nacho: “Kami sudah siap secara mental dan kami sangat kompak”
“Saya sudah berjuang mempertahankan kostum ini selama 14 tahun. Kami penuh semangat menanti hari H itu segera tiba. Sudah bertahun-tahun kami menunggu dan saat ini kami sudah sangat tidak sabar lagi menunggu tibanya hari Sabtu. Saya ingat saat menyaksikan gol Zidane dengan keluarga saya dirumah dan betapa saya melonjak kegirangan. Saya harap agar kegembiraan tersebut kembali terulang hari Sabtu nanti dan agar para pendukung dan tim bersama menjadi satu kesatuan”.

“Suasana ditim sangatlah positif, kami sudah siap secara mental dan kami sangat kompak. Ini adalah laga final, kedua tim yang akan bertarung merupakan dua tim yang sangat kuat, tapi kami adalah Real Madrid dan apapun caranya kami harus memenangkan final ini”.

0 Halamadrid
Kendari
Komentar

0 komentar:

Posting Komentar